Rektor USN Kolaka Kirim Enam Mahasiswa Untuk Kuliah Di Japan dan Thailand

Ketgam. Tanpak Foto Bersama Rektor USN Kolaka dan Mahasiswa USN Kolaka (Foto Red)

KOLAKA, MNN.COM — Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka mengirim enam mahasiswa untuk menjalankan mata kuliah di University Of Fakui Japan dan Mahidol University Thailand.

Enam mahasiswa itu bakal menjalankan mata kuliah sesuai dengan bidang mata kuliah yang saat ini dijalankan di USN Kolaka.

Bacaan Lainnya

“Seperti tiga mahasiswa yang di kirim ke University Of Fakui Japan, mereka adalah mahasiswa dari Program Studi Teknik Pertambangan. Disana (University Of Fakui Japan) bakal menjalankan mata kuliah yang relevan dengan mata kuliah yang ada di USN Kolaka,” terang Dr. H. Nur Ihsan HL, M. Hum, Rektor Universitas Sembilanbelas November Kolaka pada Rabu, (4/9/2024).

Baca Juga:  Dr.Nur Ihsan Secara Resmi Serahkan SK Pengangkatan Puluhan CPNS Dosen

Lanjut Nur Ihsan, sedangkan tiga mahasiswa yang di kirim ke Mahidol University Thailand, mereka akan mengikuti mata kuliah sesuai dengan bidang studinya yaitu Program Studi Farmasi dan Program Studi Biologi.

“Mahasiswa tersebut bakal menjalani mata kuliah disana selama satu smester dengan hitungan 20 SKS (Satuan Kredit Semester),” ucapnya.

Lanjut Rektor mengatakan, bahwa untuk mahasiswa yang di kirim ke University Of Fakui Japan bakal menjalankan perkuliahan selama enam bulan. 

Sedangkan mahasiswa yang di kirim ke Mahidol University Thailand akan menjalani perkuliahan selama tiga bulan.

“Enam mahasiswa USN Kolaka yang di kirim merupakan mahasiswa smester lima dan tujuh,” tuturnya.

Dan dikatakannya, bahwa untuk enam mahasiswa ini yang di kirim juga sudah mengikuti kursus bahasa, yang bakal digunakan berinteraksi di negara tersebut.

Baca Juga:  USN Kolaka Melaksanakan Halabihalal Sekaligus Sosialisasikan Visi – Misi Kampus hingga Tahun 2040

“Disana fasilitas perkuliahan mereka ditanggung pihak University, sehingga pihak USN Kolaka memberikan uang saku dan transport,” kata rektor USN Kolaka usai melepas enam mahasiswa di ruang Auditorium USN Kolaka.

Lebih lanjut Nur Ihsan mengatakan, program students exchange USN Kolaka di beberapa negara bertujuan untuk meningkatkan kompetensi lulusan mahasiswa.

“Jadi harapan kita dalam program ini dapat menambah kompetensi lulusan mahasiswa, sehingga kedepan alumni dari USN Kolaka tidak diragukan lagi kualitasnya,” tutup Rektor. (Red)

Pos terkait