Ketua Komisi III DPRD Kolaka Hadiri Kegiatan Verifikasi Lapangan Evaluasi KLA di Pemkab Kolaka

Keterangan Gambar, Tampak Suasana Rapat Verifikasi Evaluasi Lapangan Kita Layak Anak di Ruang Media Center Diskominfo Kolaka (Foto Ra/Red)

KOLAKA, MNN.COM — DPRD Kabupaten Kolaka menghadiri kegiatan Verifikasi Lapangan Evaluasi Kota Layak Anak (KLA) oleh yang di gelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan (PP) serta Dinas Perlindungan Anak (PA) pada Rabu, (24/05/23).

Pada kegiatan tersebut yang digelar di Ruang Media Center Diskominfo Kolaka yang dihadiri H. Ahmad Safei Bupati Kolaka, H. Muh Jayadin Wakil Bupati Kolaka, Ketua Komisi III DPRD Kolaka dr. Hakim Nur Mamp dan juga para Kepala Dinas Se-Kabupaten Kolaka dan Camat,Lurah Se- Kabupaten Kolaka.

Ketua Komisi III DPRD Kolaka mengapresiasi atas prestasi PP dan PPA Kolaka selama ini dalam mewujudkan suatu daerah untuk menjamin pemenuhan dan perlindungan Hak anak, sehingga Daerah Kabupaten Kolaka bisa  mendapatkan penghargaan Kota Layak Anak (KLA) lagi.

Baca Juga:  Empat Orang Nelayan Asal Kolaka Yang Hilang Ditemukan Selamat

“Kita sangat apresiasi terhadap Dinas terkait yakni Dinas PP dan Dinas PPA atas upaya upaya yang dilakukanya untuk mewujudkan suatu daerah dalam menjamin pemenuhan dan perlindungan hak anak untuk daerah Kolaka ini yang kita cintai bersama,” ucap dr. Hakim Nur Mampa Ketua Komisi III DPRD Kolaka saat menghadiri acara Verifikasi Lapangan Evaluasi Kota Laya Anak (KLA) di Media Center Diskominfo Kabupaten Kolaka.

“Dan mudah mudahan saja atas pencapaian ini Pemerintah Kabupaten Kolaka bisa mendapatkan lagi Penghargaan tingkat Nasional,” tambah Ketua Komisi DPRD Kolaka.

Untuk itu dalam rangka untuk mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berdaya saing, maka kita semua harus menyatukan kekuatan untuk memenuhi hak dan melindungi anak-anak kita,” tutup dr. Hakim Nur Mampa Ketua Komisi III DPRD Kolaka.(Ra/Red).

Baca Juga:  Konsersium LSM Kolaka Membangun Desak DPRD Panggil PT. Ariens

Pos terkait