HRS Salurkan Santunan Sosial di Kecamatan Watubangga

Ketgam, Tanpak Heryanto Suaib Bakal Calon Bupati Kolaka Berkunjung di Kecamatan Watubangga dan Berikan Santunan Sosial Kepada Warga (Foto SM/Red)

KOLAKA, MNN.COM — Tim safari ramadhan HRS Center gelar buka puasa bersama warga disalah satu rumah tim relawan Heryanto Suaib sekaligus melaksanakan shalat tarwih di masjid Kelurahan Watubangga, Kecamatan Watubangga, pada Jumat, (31/3/2023).

Ditempat itu, Heryanto Suaib kembali menyalurkan bantuan uang tunai kepada puluhan kaum dhuafa, anak yatim dan jompo sebagai santunan sosial.

Bacaan Lainnya

Dikatakan Heryanto Suaib dihadapan seratusan warga dan tokoh masyarakat Kecamatan Watubangga, bahwa safari ramadhan tahun ini  merupakan program tahunan organisasi HIPTI Kolaka dan HRS Center yang dipimpinnya.

Baca Juga:  Bantuan Sembako Dampak Covid-19 Oleh Mabes POLRI, Disalurkan Polsek Watubangga - Polres Kolaka

“Safari ramadhan kali ini merupakan program rutin tahunan yang dicanangkan sejak 2022. Tujuannya untuk menguatkan silaturahmi sesama ummat sekaligus juga sebagai tempat berbagi keberkahan melalui pemberian bantuan santunan sosial,” tuturnya.

Untuk diketahui, bahwa kegiatan safari ramadhan HRS kali ini digelar di 12 kecamatan, dimana tahap pertama dilaksanakan di Kolaka baguan selatan, yaitu Kecamatan Toari, Watubangga, Polinggona dan Tanggetada. (SM/Red)

Pos terkait