Jalan Sehat, Ribuan Warga Kolaka, Meriahkan 25 Tahun BUMN di Motorik PT Antam Tbk UBPN Kolaka

Ketgam, Tanpak Ribuan Warga Kolaka Ikuti Jalan Santai Dalam HUT BUMN Ke - 25 Yang Di Motorik PT .Antam Tbk UBPN Kolaka (Foto Red)

KOLAKA, MNN.COM — Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-25 Tahun Badan Usaha Milik Negara (BUMN), di gelar jalan sehat yang diikuti ribuan masyarakat Kabupaten Kolaka pada Minggu, (12/3/23).

Jalan sehat ini di motorik oleh PT. Antam Tbk UBPN Kolaka, bersinergik dengan Kimia Farma dan PT Bahana, merupakan Implementasi pola hidup sehat yang digaungkan oleh BUMN.

Bacaan Lainnya

Ribuan warga tampak mengenakan kaos yang bertuliskan AKHLAK, memadati Pantai Mandra Kolaka. AKHLAK sendiri memiliki singkatan Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Masing-masing nilai memiliki penjabarannya sendiri untuk penerapan kode etik dan kode perilaku yang akan diterapkan di Kementerian BUMN.

Baca Juga:  HUT Desa Ranosangia Ke-11, Sukses Gelar Poradus Turnamen Sepak Bola dan Voli Ball

Wakil Bupati Kolaka Muh. Jayadin, bersama Ketua DPRD Kabupaten Kolaka, Syaifullah Halik melepas ribuan peserta jalan sehat pada pukul 08.00 Wita, dengan membawa Obor 25 Tahun Kementrian BUMN.

Sebelumnya, Muh.Jayadin Wakil Bupati mengingatkan kepada ribuan warga sebagai peserta yang mengikuti jalan sehat ini agar tetap tertib dan saling menjaga satu sama dengan yang lainnya.

“Saya mengimbau kepada kita semua, dimana jalan sehat ini akan melewati jalanan umum, olehnya itu marilah kita menjaga ketertiban di jalan agar nantinya kita tidak mengganggu pengguna jalan yang lain,” kata Muh. Jayadin Wakil Bupati dua Periode ini.

Kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) 25 Tahun BUMN ini dirangkaikan dengan Pemeriksaan Kesehatan kepada warga masyarakat secara Gratis.

Baca Juga:  Pangdam TNI Jamin Stabilitas Keamanan Obvitnas dan PSN Smelter Nikel CNI Group

Sebelumnya, General Manager PT. Antam Tbk UBPN Kolaka, Nilus Rahmat dalam sambutannya mengatakan, kegiatan jalan sehat ini digelar di 15 Provinsi dan 235 Kota/Kabupaten Se-Indonesia.

“Sudah menjadi komitmen kami, sebagai bagian dari kementrian BUMN , untuk melaksanakan kegiatan operasi dan bertumbuh bersama dengan masyarakat.Jalan sehat ini merupakan wujud komitmen kami dalam melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan”, tutup Nilus Rahmat sebagai general Manager PT. Antam Tbk UBPN Kolaka.

(Redaksi)

Pos terkait