Tarian Lumense Adat Mornene Pertama Kali Tampil Pada Acara Puncak HUT Kabupaten Kolaka ke 63

Ketgam, Tampak Suasana Tarian Adat Mornene Tampil Pada Perayaan HUT Kolaka Ke 63 (Foto Red)

KOLAKA, MNN.COM — Pada acara malam puncak perayaan HUT Kabupaten Kolaka ke-63 menampilkan sejumlah hiburan yang memanjakan mata bagi ribuan pengunjung di Stadion Gelora 45, pada malam puncak Penutupan HUT Kolaka pada Selasa malam, (28/2/23).

Salah satu diantaranya yaitu tarian Lumense adat Mornene asal Kabupaten Bombana yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kolaka. Tarian ini adalah merupakan tarian Tokotu’a Wonua Bombana.

Bacaan Lainnya
Baca Juga:  Anggota DPRD Kolaka Komisi II, Wiskul, Tidak Ada Alasan Tidak Dibuka Kembali

Suryani Salah satu pengunjung asal Kecamatan Tanggetada mengapresiasi terhadap pemerintah Kabupaten Bombana yang telah turut andil dalam rangkaian malam puncak HUT Kabupaten Kolaka ke-63.

“Saya selaku warga Kabupaten Kolaka, apresiasi terhadap pemerintah dan masyarakat Bombana yang telah andil dalam perayaan HUT Kolaka dengan menampilkan tarian Lumense”, Katanya.

Menurut Suryani panggilan akrabnya, bahwa berdasarkan informasi yang beredar di beberapa media online dan media sosial lainnya, pada tahun 2022 tepatanya di perayaan HUT Republik Indonesia ke-77, tarian Lumense yang diketahui berasal dari Pulau Kabaena Bombana ini, sempat tampil di Istana Presiden RI.

“Dan pada tahun 2022 yang lalu, Tarian Lumense adat Mornene ini sempat juga tampil di Istana Presiden Republik Indonesia, Tepatnya pada perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-77. yang tampil berjumlah 100 orang”, pungkasnya mengakhiri sambil menyaksikan tarian suku Adat Mornene. (R)

Baca Juga:  Demi Kamtibmas, Kapolsek Ranomeeto Silahturahim Di Kantor Camat Ranomeeto.

Pos terkait