Dinas Kominfos Bombana Tandatangani Pakta Integritas, Wujudkan Birokrasi Bersih Melayani, Bebas Korupsi dan Pelayanan Prima

BOMBANA, MNN.COM — Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfos) Kabupaten Bombana melaksanakan Rapat Internal Awal Tahun sekaligus penandatanganan Pakta Integritas seluruh ASN. 

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kominfos Sofyan Baco, ST., M.P.W,  bertempat di Ruang Rapat Dinas Kominfos Kabupaten Bombana, pada Senin (9/01/23).

Bacaan Lainnya

Sesuai dengan kesepakatan, bahwa  tujuannya Penandatangan Pakta Integritas ini dilakukan untuk mewujudkan birokrasi bersih dan melayani serta bebas dari korupsi dengan berorientasi pada pelayanan prima.

Baca Juga:  Ketua HIPTI Kolaka Jejaki Bisnis Rumput Laut di Desa Kapu

Dalam kesempatan berlangsungnya kegiatan itu, Kadis Kominfos berpesan kepada seluruh ASN agar memiliki kinerja yang baik, berusaha membangun suatu  inovasi-inovasi dan terobosan baru, dan yang lebih utama harus memiliki integritas yang tinggi.

Beliau berharap di tahun 2023 seluruh staf Diskominfos Kabupaten Bombana lebih Berintegritas, lebih berkembang lagi dari tahun-tahun sebelumnya serta lebih banyak inovasi-inovasi baru yang dibentuk.

(Red)

Pos terkait