KOLAKA, MNN.COM — Penitia Perayaan HUT RI ke-77 di Kecamatan Tanggetada memutuskan bahwa pelaksanaan gerak jalan indah serta karnaval akan disatukan pada hari Rabu tanggal 17 Agustus 2022.
Camat Tanggetada Muslyadin, S.Ip., MSi mengatakan Gerak jalan Indah dan karnaval akan di satukan pelaksanaanya pada hari bersamaan
“Untuk Gerak Jalan Indah serta Karnaval itu akan di satukan saja pada hari Rabu 17 Agustus yang di mulai pada pukul 2.00 wita sore usai pelaksanaan Upacara penaikan Bendera Merah Putih,” ucap Muslyadin Camat Tanggetada.
Ditempat yang sama Ipda Agus Kapolsubsektor Kecamatan Tanggetada sebagai struktur Pelatih Paskibraka Kecamatan Tanggetada membenarkan bahwa rute dan jadwal pelaksanaan gerak jalan serta karnaval di Kecamatan Tanggetada akan di mulai pada Rabu.
“Iya memang benar, bahwa kegiatan gerak jalan indah sekaligus karnaval akan disatukan pada hari yang sama waktunya, dan benar kata Pak Camat Tanggetada bahwa rutenya masih tetap pada tahun tahun yang lalu yakni mulai star dari Lapangan Desa Palewai dan akan finist di depan lapangan Kelurahan Anaiwoi yang melewati panggung kehormatan”,Ucap Kapolsubsektor Kecamatan Tanggetada.
Menurutnya, bahwa rute start dari Lapangan Desa Palewai itu, mengingat banyaknya Barisan dari Anak anak yang akan ikut dalam kegiatan tersebut. Dan akan di lanjutkan upacara penurunan bendera Merah Putih. (Red)