DR. Azhari Berikan Arahan dan Pesan Kepada Pengelola Bidikmisi Serta Penerima Beasiswa Tahun 2021

Tanpak Gambar DR. Ashari Rektor Unversitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka (Foto Istimewa MNN)

KOLAKA. MNN.COM — Rektor Kampus Merah Maron Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka Dr.Azhari memberikan arahan kepada 547 kuota mahasiswa USN penerima Bidikmisi tahun 2021 pada Jumat, 10/12/2021 di Gedung Auditorium USN Kolaka.

Rektor Dr. Azhari mengatakan, bahwa dirinya sangat senang pasalnya program yang dia perhatikan adalah termasuk program dalam kebijakan dikampusnya yakni untuk membantu mahasiswa yang kurang mampu atau anak anak yatim yang menimbah ilmu di Kampus USN Kolaka.

Bacaan Lainnya

“Jadi untuk Program beasiswa ini adalah Program yang saya sangat perhatikan sejak saya memimpin di kampus ini, dan yang paling saya senang adalah di mana saya diberi sedikit kesempatan untuk menjadi jalan bagi anak anak yang kurang mampu untuk mendapatkan haknya”, ucap Rektor USN Kolaka.

“Dan sejak saya awal menjadi pimpinan di kampus USN Kolaka ini, saya selalu menekankan bahwa prioritas beasiswa itu harus anak anak yatim dan piatu, dan setelahnya itu baru anak anak yang di anggap kurang mampu atau dengan kategori lainya,” tambah Dr. Azhari.

Dr. Azhari berpesan kepada pengelola beasiswa Bidikmisi, bahwa untuk yatim piatu, piatu dan yatim sudah jelas jelasnya harus di bantu, sebab tak ada satupun mahasiswa yang mau jadi anak yatim piatu, yatim atau piatu, semiskin apapun dia, Maka memberi mereka prioritas adalah suatu keharusan, jangan untuk tunggu mereka untuk mengurus, karena mereka tidak akan bisa untuk mengurusnya seperti selincah yang lainya, karena mereka tidak punya tempat untuk  berkeluh dan minta untuk diuruskan di rumahnya. Dan beda dengan yang lain yang masih punya orang tua, dan orang tua mereka pasti masih bisa untuk menghubungi teman temannya di kampus atau temannya yang punya akses di kampus, beda dengan merekanyang yatim atau piatu, maka dari itu kita harus mencari mereka yang giat menimbah ilmu di kampus USN Kolaka ini.

Baca Juga:  Pertanian Sehat Oleh Program PT. Vale Kembali Melakukan Panen Beras Sri Organik Untuk Petani Binaanya

“Jadi saya sampaikan kepada pengelola agar kiranya dapat memperhatikan anak anak yatim dan piatu termasuk juga anak anak yang kurang mampu (miskin) untuk mendapatkan haknya sesuai program yang kita cetuskan di kampus ini, dan bayangkan saja dulu kalau orang tuanya hidup mungkin mereka pernah berdoa kepada Allah untuk anak anak mereka agar di jadikan anak mereka menjadi seorang Sarjana, namun mereka keburu di panggil Allah, tapi doa mereka di jabah Allah SWT dan kitalah yang menjadi perantaranya untuk dari doa doa orang tua mereka yang telah tiada, dan maka dari itu kita jangan pernah untuk berhenti memabnatu mereka untuk mendapatkan cita cita mereka, dan kita juga harus tetap semangat,” Ucap Rektor Dr. Azhari kepada Pengelola Beasiswa.

Baca Juga:  1019 Orang Mahasiswa USN Kolaka Mengikuti Praktek Pengabdian Dalam Melaksanakan KKN

Di akhir masa baktinya tahun depan, Dr. Azhari ingin membuat MoU dengan pelajar SMA/SMK yang bisa menjangkau khususnya di daerah Sulawesi Tenggara (Sultra) agar semua anak anak yatim piatu atau Piatu dan yatim di SMA/SMK itu baik masih duduk di bangku kelas satu atau kelas dua agar diberi motivasi dan didaftarkan sebagai bakal penerima beasiswa bidikmisi USN Kolaka dengan jalur undangan, Maka dengan itu dirinya berharap agar mereka menjadi semangat untuk belajar bahwa mereka ada tempat untuk kuliah dengan biaya yang telah pemerintah siapkan.

“Insya Allah di akhir masa Bhakti saya sebagai rektor di kampus ini saya ingin membuat program MoU dengan sekolah sekolah SMA/SMK khususnya yang bisa kita jangkau di daerah Sulawesi Tenggara (Sultra) ini untuk membantu terutam bagi anak anak yati dan piatu agar mereka bisa mendapatkan beasiswa Bidikmisi untuk melanjutkan jenjang kuliahnya di Kampus USN Kolaka ini, dan insya Allah dan mudah mudahan program ini dapat tercapai, dan semoga mereka menjadi anak anak yang saleh dan Soleha dan hidup di dunia dan akhirat”, tutup Dr. Azhari.(Red*)

Pos terkait