DPW PEKAT IB SULTRA Berpartisipasi Memberikan Bantuan Ribuan Masker Kepada Masyarakat Di Sultra

MATANETNEWS.COM,KENDARI – Organisasi Masyarakat (Ormas) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW)  Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu Sulawesi Tenggara (DPW Pekat -IB Sultra) yang di ketua oleh Amril Sabara.SH. turut Serta membantu peran serta pemerintah dalam hal tim gugus tugas Covid- 19 dalam hal ini berpartisipasi dalam hal memutus mata rantai penyebaran wabah Virus Corona (Covid-19).

Menurut Amril Sabara.SH. (Ketua DPW Pekat IB Sultra Mengatakan bahwa kami selaku Ormas sangat peduli terhadap masyarakat atas mewabahnya Virus Corona atau Covid-19 ini di Indonesia Khususnya diwialayah Sulawesi Tenggara, maka selaku Ketua DPW Pekat IB Sultra sangat berperan aktiv dalam penanganan Virus Corona, dan sangat mendukung Pemerintah dalam upaya memutus mata rantai Covid-19 ini Khususnya Wilayah Sultra ini,” Ucap. Ketua DPW Pekat IB Sultra kepada wartawan.

Baca Juga:  Mentri Pertanian RI Bersama Wakil Ketua BPK RI Kunker di Kabupaten Kolaka

Selain itu Amril juga mengatakan Pekat IB  sultra siap membantu Pemkot Kendari dalam  penyiraman Cairan Disinfektan ke tempat Obyek Vital dan rumah-rumah warga bila di butuhkan.” Ucapnya.

Pekat IB Sutra Juga komitmen membagikan keseluruh daerah diwilayah Sulawesi Tenggara demi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid -19 ini, dan kami juga sangat menghimabau khususnya kepada masyarakat tetap menjaga kesehatan, dan menjaga pola hidup makan yang sehat, rajin cuci tangan, dan selalu jaga jarak dengan orang di sekitar, dan jangan selalu berkumpul karena sangat berbahaya jadi untuk memutus mata rantai Covid 19 kita harus patuh terhadap himabauan pemerintah agar kita tetap diam dirumah, biarkan kami bersama pemerintah bekerja.” Tuturnya.

Baca Juga:  23 KPM Desa Pewisoa Jaya Menerima BLT Dana Desa Untuk Triwulan Pertama Tahun Anggaran 2024 

Dalam pantauan media ini penyerahan bantuan 1000 masker  tersebut di serahkan langsung oleh Ketua DPW Pekat IB Sultra Amril Sabara.SH. kepada Wali kota Kendari yang di wakilkan oleh dinas kesehatan kota kendari dan RSUD Kota Kendari, serta di saksikan oleh Tim Gugus Covid-19.

Laporan : Sultan

Editor: Aj

IKLAN USN KOLAKA


Pos terkait